Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2024

Kakek ini Ada-ada Saja

Merawat dan menemani Kakek (bapak) yang mengidap Demensia Alzheimer itu kadang suka bikin nyengir karena lucu, tapi gak berani diungkapkan agar yang bersangkutan gak tersinggung, tapi kadang suka ngenes sendiri saat kepolosannya mengingatkan pada masa-masa beliau masih sehat bugar yang memang gak pernah minta hal aneh-aneh. Ini cuma curhatan saya sebagai anak bungsu yang sampai hari ini masih bergiliran menjaga Bapak atau kami memanggilnya sebagai Kakek mengingat kini sudah memiliki enam cucu. Kakek paling sering minta diantarkan pulang. Ya, pulang. Pulang ke rumah Nangka, banjar Tainsiat, rumah bale delod. Rumah yang kami tempati kebetulan posisinya memang sisi kelod atau selatan di area natah atau halaman rumah. Itu sebabnya Kakek selalu mengatakan hal diatas, untuk menunjuk rumah yang ia tinggali selama ini. Nah masalahnya, kalau sudah minta pulang, saat ini ceritanya ia tinggal dimana ? Rupanya menurut Kakek, ia tinggal dan menginap di rumahnya Paktut Suwandhi di jumah Kangin.

Jam Tangan 1,1 M spill dong

Lagi Viral harga beli jam pejabat yang katanya cuma 4 jutaan dan belinya lima tahun yang lalu di pasar, sementara harga di luar pasar menurut netijen sampai 1,1 M.  Mbok ya di spill pasar dimana bapak belinya, karena ini bisnis yang menjanjikan sekali bagi saya.  Sementara jam tangan yang saya gunakan saat ini malah gak sampe sejuta harganya. Tepatnya 799ribuan di toko resmi. Kenapa bisa murah, karena katanya sih jam ini gak ada fitur GPSnya, dan secara desain lebih tepat disebut sebagai smartband dan bukan smartwatch.  Jadi kalopun kelak jam tangan saya ini kena gep netijen, mereka gak bakalan bisa menemukan jam tangan serupa diluaran dengan harga 1,1 M...  #smartband #smartwatch #samsung #amazingfit #800ribuankurangseribu #1koma1milyar 

Nokia N93i #HPjadul Termuda dalam keluarga Camcoder

Seri ini lahir dari brand Nokia kisaran tahun 2007 awal di keluarga Camcoder desain, dan merupakan generasi akhir dari 5 seri yang pernah ada.  Bentukannya tipis dan mempesona. Meski begitu ia tetap membawa fitur-fitur terkemuka ponsel pintar Nokia di jaman itu. Dari lensa kamera 3.2 MP buatan Carl Zeiss yang memiliki 3x pembersaran lensa Optical Zoom, dan juga Flash. Sementara lensa kamera depan yang artinya sudah mendukung jaringan 3G, mampu melakukan perekaman video dalam resolusi kecil. Layarnya sendiri sudah mengadopsi amoled, dan OS berada di generasi ketiga Symbian 9.1.  Nokia N93i ini memiliki desain yang serupa dengan dua kakaknya, Nokia N92 dan si bongsor Nokia N93, dimana layar selain bisa difungsikan sebagai area kerja saat pengambilan gambar dan video dalam mode camcoder, juga bisa digunakan untuk menonton hasil perekaman dalam posisi duduk landscape. Menarik untuk sebuah ponsel di jaman itu.  #Nokia #N93i #Symbian #Camcoder #rare #HPjadul #SmartPhone #technology 

Buah Lontar Ternyata Enak juga

Akhirnya kesampean juga, nyobain Buah Lontar atau Buah Ental kata pak penjualnya. Karena sudah lama saya penasaran dengan rasa buah satu ini. Kok menarik... Saya kerap melihat bapak penjual ber-pickup ini di seputaran Kota Denpasar. Kadang mangkal di jalan Suli, kadang ngetem di depan Setra Badung jalan Imam Bonjol.  Kata si Bapak, buah ini banyak manfaatnya loh. Terutama untuk mengatasi panas dalam. Cek kali cek di Google, ternyata benar. Manfaat buah ini lebih banyak untuk membantu gangguan pencernaan, mendinginkan suhu tubuh, meningkatkan imunitas karena banyak kandungan vitaminnya, dan baik untuk diabetes karena indeks glikemiknya rendah.  Dan ternyata rasa buah Lontar ini seperti air kelapa yang dibuat dalam bentuk puding. Kenyal dan manisnya khas kelapa gitu. Mungkin karena mereka masih sodaraan kali ya ? Dan pas digigit bareng kulit arinya, saya jadi ingat dengan jamur/tombong yang berwarna putih, yang pula bisa dimakan meski dalam kondisi mentah.  Harga per 4 bijinya diberikan

Sepatu Setahun Sekali

Setahun sekali saya biasanya merusakkan sepatu yang nyaris setiap hari digunakan untuk berolahraga jalan cepat, baik di lapangan ataupun jalanan. Ya, setahun sekali. Merusak sepatu yang saya maksudkan diatas adalah membuatnya bolong atau berlubang, pada telapak kaki di posisi yang sama. Entah karena saking seringnya menapak di jalanan dan posisi pertama yang menyentuh permukaan adalah di sisi tersebut, atau saat yang sama juga digunakan untuk menginjak pedal gas, rem dan kopling. Maklum, belum mampu beli mobil matic. Tapi bisa juga karena harga belinya yang murah. Atau murahan tepatnya. Mengingat saya tergolong jarang membeli sepatu branded yang harganya jutaan, karena memang sangat sulit menemukan sepatu kets atau olahraga dengan size 47/48. Mungkin ada ada yang jual di gerai resmi mereka. Sementara ukuran big size macam itu, jarang bisa dicari meski melalui jalur online. Jadi seadanya saja. Atau apa yang ada. Terpenting saya bisa berolahraga, setiap hari, dan melindungi telapak

Curhat Merawat Bapak yang mengidap Demensia Alzheimer

Memiliki orangtua yang sudah lanjut usia dan mengidap Demensia Alzheimer, terkadang cukup merepotkan saat yang bersangkutan mulai berulah pada jam-jam rawan. Mau tidak mau kami harus bergantian menjaganya karena jika dibiarkan mengoceh sendirian, ujung-ujungnya akan ngamuk gak jelas. Demensia Alzheimer sendiri infonya merupakan kondisi penurunan kemampuan berpikir dan ingatan seseorang yang umumnya terjadi pada lansia (usia 65 tahun ke atas) . Kondisi ini dapat memengaruhi gaya hidup, aktivitas sehari-hari, dan kemampuan bersosialisasi penderitanya. Saya pribadi baru mengetahui adanya kondisi ini pasca gejala stroke yang dialami oleh bapak sekitar awal agustus lalu. Mulai menyadari akan banyaknya perubahan kebiasaan dan juga rutinitas harian, sebagai imbas upaya menjaga bapak agar jangan sampai mengganggu kesehatan yang lain. Bapak mengalami penurunan kemampuan ingatan yang cukup parah, jika boleh kami katakan demikian. Melupakan istrinya, padahal sejak tadi diajak bicara, melupakan