Oaaahhheeemmm…
Entah sudah kali keberapa saya menguap di dalam kendaraan roda empat, begitu istri mengajak pulang dari parkiran kantor Bapenda Badung.
Hari yang melelahkan, bathin saya.
Sejak awal sudah menduga, semingguan pertama saat didaulat untuk melakoni penugasan baru, menjabat sebagai Ketua PPHP atau Panitia Pemeriksa Hasil Pekerjaan, menggantikan posisi Kepala Bidang kami di Pengawasan dan Evaluasi yang infonya bulan ke-5 besok bakalan memasuki masa pensiun, bakalan keteteran untuk mengejar penyesuaian ritme dan kebutuhan. Berhubung selama ini tak pernah terlibat jauh dalam upaya tanggung jawab kaitan hasil pekerjaan, baik fisik maupun konsultansi sebelum diterima oleh Pengguna Anggaran atau dalam hal ini adalah Kepala Dinas, mau gak mau ya harus dipelajari betul-betul luar dalamnya.
Seharian pertama lusa kemarin, begitu mendapat mandat dari pimpinan, saya menghabiskan waktu untuk mencari tau Surat Keputusan dari pimpinan, menghimpun nama anggota dan mencari info gambaran umum apa itu PPHP di jaman Now sesuai Perpres terakhir.
Kemarin, saya manfaatkan waktu untuk berdiskusi singkat bersama para anggota, menanyakan hal-hal yang berhubungan langsung terhadap operasional PPHP pada pejabat berwenang dan membuat standar baku dokumen agar dimudahkan pengerjaannya nanti.
Sementara hari ini, saya fokus berkoordinasi dengan pihak-pihak yang nantinya akan bekerja sama pun mencoba menyusun draft surat hingga lembar berita acara dan kebutuhan administratif lainnya.
Lumayan, dari 15 surat permohonan yang masuk, saya bisa menyelesaikan 10 draft Berita Acara. Dan 6 draft diantaranya sudah diambil salah satu anggota untuk dikoreksi dan dipertajam isinya, mengingat secara pengalaman yang bersangkutan, jauh lebih paham pola kerja PPHP ketimbang saya.
Secara garis besar, aktifitas PPHP ini sudah mulai terpetakan. Kendala yang ditemui terakhir cuma ada 2. Koordinasi dan Waktu.
Koordinasi dengan pihak luar dan juga internal sekiranya akan membutuhkan waktu sampai besok harapannya. Semoga bisa clear sehingga minggu depan sudah mulai bisa action.
Sementara Waktu ya terkait mandat yang jauh dari pencatatan adminitrasi sebelumnya. Jadi musti pintar mencari akal agar semua bisa terselesaikan dengan cepat dan tanpa keluhan.
Tantangan ini sungguh mempesona.
Semoga bisa berjalan baik dan lancar kedepannya.
Comments
Post a Comment