Setelah mencoba aksi Free Calls dengan bantuan aplikasi Viber lewat perangkat Samsung Galaxy Tab 10” GT P7500 tempo hari, tidak ada salahnya untuk melakukan pengujian lanjutan pada beberapa aplikasi ‘telepon digital’ lainnya yang memanfaatkan ranah Voice over Internet Protocol (VoIP) . Skype. Menurut Wikipedia adalah sebuah program komunikasi bebas (dapat diunduh gratis) dengan teknologi P2P ( peer to peer ) bertujuan untuk menyediakan sarana komunikasi suara (voice) berkualitas tinggi yang murah berbasiskan internet untuk semua orang di berbagai belahan dunia. Pada intinya, pengguna Skype dapat berbicara dengan pengguna Skype lainnya dengan gratis. Dalam perjalanannya, Skype kemudian dikembangkan sebagai salah satu alternatif akses komunikasi suara yang termurah yang dapat dimanfaatkan melalui sarana Komputer/Notebook yang berbasis OS Windows, Mac dan Linux, Telepon genggam seluler atau ponsel dan perangkat TabletPC yang berbasiskan OS Windows, iOS, Android, Blackberry dan Symbian,...